Untuk mensukseskan program
Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat dan
Sejahtera (P2WKSS) Kabupaten Gorontalo. Bagian Humas dan Protokol Setda
Kabupaten Gorontalo melakukan langkah awal melakukan visitasi terhadap keluarga
sasaran program yang ada di Kecamatan Tilango, Selasa 19/03”Sasaran program P2WKSS
tahun 2013 adalah 150 Kepala Keluarga yang ada di Kecamatan Tilango sesuai
program pemerintah daerah semua badan dinas instansi dilibatkan secara langsung
untuk memberikan sentuhan program , khusus Bagian Humas terdapat beberapa kepala keluarga yang menjadi sasarannya,
untuk menindaklanjuti program tersebut humas melakukan kunjungan awal untuk
melihat secara langsung keluarga yang menjadi sasaran Program P2WKSS Bagian
Humas”Jelas Zulkifli Mohi Subag Peliputan Humas.
Dijelaskan dari hasil kunjungan ternyata lokasi sasaran program P2WKSS ini sebagian
besar berada di pesisir danau limboto atau lebih dikenal dengan kampung Bombay yang setiap musin penghujan selalu rawan
dengan bencana banjir, “2 Desa yang menjadi
lokasi P2WKSS adalah desa Tilote dan desa Tabumela, semuanya berada di
pesisir danau Limboto dan khusus untuk humas seluruhnya berada di linkungan
tiga atau lebih dikenal dengan dusun Bombay”Tukas Kifli
“Menjadi keluhan mereka
adalah banjir yang rutin setiap tahun dan sebagai solusinya mereka membangun rumah
panggung, sementara mata pencaharian mereka sebagai nelayan sehingga kekurangan
dana melakukan hal tersebut, dari tiga keluarga yang dikunjungi tenyata satu
keluarga barusaja berduka”Lanjut Kifli
Menerima laporan tersebut Kepala bagian Humas Azis Nurhamidin
mengharapakan agar selalu berkonsultasi dengan pemerintah desa agar setiap masukan
masyarakat dapat lasungsung diperoleh dan fakta yang diperoleh pada kunjungan
awal tersebut menjadi bahan acuan untuk
menunjang program P2WKSS, dan hal ini
akan dikoordinasikan bersama badan dinas lainnya yang juga menjadi
penaggungjawab program sehingga permasalahan masyarakat yang ada di Kecamatan
Tilango dapat di diatasi secara berasama
Posting Komentar
Ingin memberikan komentar tapi belum memiliki E-Mail silahkan pilih status anonymous maka anda bebas berkomentar terbuka untuk umum