Dasawisma merupakan part of solution, sebab dasawisma
merupakan kelompok terkecil dalam kepengurusan PKK dan sebagai ujung tombak pergerakan PKK ditingkat
bawah, meraka lebih mengetahui kondisi masyarakat yang dinaunginya sehingga
segala permasalahan diharapkan dapat dipecahkan secara internal”Dasawisma sebagai
part of solution, maksudnya segala permasalahan ditingkat dasawisma diharapkan
dapat dipecahkan secara internal, sebab dasawsima itu lebih tau segala sesuatu
mengenai kondisi kelompoknya”Jelas Ketua PKK Kabupaten Gorontalo Rahmiyati
Jahja pekan kemarin.
Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kebersamaan antar
anggota dasawisma, apalagi jika menyangkut persoalan kriminal diharapkan tidak
sampai masuk keranah hukum yang akan mengakibatkan ada yang terhukum, biarlah Ketua Dasawisma yang akan menjadi penengah dan jurubicara untuk menyampaikan
persoalan jika memang tidak bisa ditempuh melalui musyawarah”Setiap persoalan
dipecahkan ditingkat dasawisma, jika tidak memungkinkan laporkan ke ketua PKK Desa,
Kecamatan hingga Kabupaten, tetapi diupayakan semuanya bisa selesai ditingkat
dasawisma. Jika ada kasus KDRT laporkan melalui ketua Dasawisma nanti PKK yang
akan mengakomodir melalui Badan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Gorontalo”Jelas
Rahmi
Posting Komentar
Ingin memberikan komentar tapi belum memiliki E-Mail silahkan pilih status anonymous maka anda bebas berkomentar terbuka untuk umum